PERPUSTAKAAN KELILING

[metaslider id=929]

Pelayanan perpustakaan keliling

Perpustakaan keliling sebagai salah satu perangkat pendidikan non formal berupaya untuk ikut mencerdaskan kehidupan bangsa sebagaimana diamanatkan oleh UUD 1945. Untuk melaksanakan amanat itu Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Ponorogo melaksanakan kegiatan Layanan Mobil Perpustakaan Keliling yang mempunyai tugas mengumpulkan, memilih, dan menyajikan karya-karya manusia kepada masyarakat yang tidak terlayani oleh perpustakaan umum daerah.

Layanan perpustakaan keliling merupakan salah satu upaya dalam Pemasyarakatan Minat dan Kebiasaan Membaca untuk Mendorong Terwujudnya Masyarakat Pembelajar khususnya di Kabupaten Ponorogo. Perpustakaan keliling ini mendatangi masyarakat yang bertempat tinggal jauh dari perpustakaan umum yang  berada di pusat kota kabupaten Ponorogo.

Bagi Sekolah , instansi maupun komunitas baca dan masyarakat umum yang menghendaki / membutuhkan layanan perpustakaan keliling dapat mengajukan surat permohonan layanan perpustakaan keliling kepada Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Ponorogo.